Hops.ID – Manfaat renang sedini mungkin bagi bayi atau balita tidak hanya penting untuk keselamatan mereka, tetapi juga meningkatkan kesehatan mental dan fisik mereka.
Berenang adalah cara terbaik bagi bayi atau balita untuk menjelajahi dan berinteraksi dengan dunia di sekitar mereka. Tentu, sebagai orang tua, kamu ingin memastikan keselamatan anak terlebih dahulu. Langkah awal yang bisa kamu lakukan adalah membekali mereka dengan teknik renang yang tepat agar mendapat manfaat renang. Anak-anak yang mengikuti pelajaran renang formal terbukti memiliki risiko tenggelam 88% lebih rendah.
Berikut manfaat renang pada bayi atau balita sebagaimana dilansir dari marsdenswimschool pada Minggu, 15 Mei 2022:
Baca Juga: Sebabkan Ruhut dipolisikan, terungkap sosok seniman pengedit foto Anies pakai koteka Papua
Membantu perkembangan otot
Dengan berenang, akan membantu membangun kekuatan otot, serta memperkuat paru-paru, jantung, dan pembuluh darah bagi bayi atau balita.
Membangun keterampilan kognitif
Sebuah studi dari Griffith University di Australia menemukan bahwa anak-anak yang belajar berenang di usia muda memiliki keterampilan visual-motorik yang lebih maju, seperti memotong kertas, mewarnai, dan menggambar garis dan bentuk. Mereka juga mendapat skor lebih baik dalam melakukan tugas matematika dan mengikuti instruksi.
Meningkatkan nafsu makan
Artikel Terkait
Widi Mulia pamer baju renang, warganet gagal fokus ke Dwi Sasono: Suamimu bikin gemes mbak!
Selain bangunan tertinggi, Dubai juga punya kolam renang indoor terdalam di dunia yang bisa untuk nyelam
Ternyata ini harapan Ria Ricis untuk anaknya kelak, ingin diajarkan renang hingga berkuda
Selain memperbolehkan keturunan PKI, Jenderal Andika juga menghapus tes renang dan akademik
Imbas seluncuran kolam renang ambrol, polisi tutup Kenjeran Park Surabaya