Mitsubishi pastikan beli Xpander Cross baru tidak pakai inden, lebih cepat sampai rumah!

- Sabtu, 28 Januari 2023 | 17:23 WIB
Mitsubishi New Xpander Cross (YouTube Mitsubishi Motors Indonesia)
Mitsubishi New Xpander Cross (YouTube Mitsubishi Motors Indonesia)

Hops.ID – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) memastikan tidak perlu inden bagi konsumen yang ingin memboyong mobil Xpander Cross baru.

Hal ini lantaran Mitsubishi sama sekali tidak mengalami masalah dalam produksi Xpander Cross baru, dan menjamin produksi berjalan normal seperti sebelumnya.

“Dari waktu GIIAS sebenarnya kita sudah umumkan, peluncuran di GIIAS, dan akan dikirimkan ke konsumen mulai Oktober (2022),” kata Tetsuro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI pada November lalu, dikutip 28 Januari 2022.

Baca Juga: Sah! Komika Kiky Saputri menikah dengan kekasihnya, Muhammad Khairi

“Produksi enggak ada masalah. Sejak awal kita bilang produksi akan dimulai pada Oktober. Sekarang dealer juga sudah punya ready stock, jadi konsumen yang ingin memesan tidak perlu khawatir,” lanjutnya.

Mitsubishi Xpander Cross sendiri menjadi kendaraan Low SUV yang banyak diminati masyarakat, dan menawarkan beragam fitur canggih, salah satunya adalah fitur Active Yaw Control (AYC).

Fitur ini akan membantu pengendara dalam mendapatkan radius putar yang lebih pendek, serta menstabilkan pengendalian saat bermanuver.

Baca Juga: Usia makin matang, ternyata ini rahasia punya tubuh ideal ala Wulan Guritno

Fitur tersebut akan beroperasi bersama dengan fitur Anti-lock Braking System (ABS) dan Active Stability Control (ASC).

Mitsubishi Xpander Cross juga dilengkapi dengan fitur keselamatan aktif, mulai dari RISE Body, pengereman ABS, Hill Start Assist, emergency stop signal, pedestrian protection, hingga dual SRS Airbag.

Lebih lanjut, mobil ini juga memiliki suspensi yang diklaim sangat nyaman dan andal di segala jalan medan.

Baca Juga: 34 Tahun berumah tangga tapi belum dikaruniai anak kandung, begini curahan hati Rano Karno dan Dewi Indriati

Racikan suspensi yang dibenamkan pada Xpander Cross yakni penggunaan system suspensi menggunakan tipe MacPershon Strut dengan peredam teleskopik untuk bagian depan.

Pengendara dan penumpang  juga akan dimanjakan dan dibuat nyaman dengan fitur entertainment yang dibawa oleh mobil ini.

Halaman:

Editor: Dion Yudhantama

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Akun Youtube Premium: manfaat dan keuntungannya

Senin, 20 Maret 2023 | 11:42 WIB

7 Model ebisnis yang perlu kamu pahami

Sabtu, 18 Maret 2023 | 17:13 WIB

Cara mengatasi akun GB WhatsApp diblokir sementara

Jumat, 17 Maret 2023 | 18:42 WIB