Hops.ID - Baru-baru ini Indra Bekti menjadi salah satu pengisi acara yang di sebuah tempat bersama Dinar Candy dan Hotman Paris Hutapea.
Namun setelah menghadiri acara tersebut, suami dari Aldilla Jelita itu harus dilarikan ke rumah sakit karena kondisi kesehatannya.
Cipta, adik Indra Bekti pun membagikan kondisi terbaru sang kakak yang memang saat ini sedang dirawat kembali di rumah sakit karena kondisi penglihatannya.
Dikutip Hops.ID dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Sabtu, 18 Maret 2023, Cipta membenarkan bahwa Indra Bekti memang kembali dilarikan ke rumah sakit.
Adik Bekti itu mengatakan bahwa sang kakak mengalami alergi mata karena acara yang ia hadiri terakhir kali penuh dengan asap rokok.
"Setelah habis ada acara, mungkin di tempat acaranya itu banyak asap rokok dan asap di panggung juga," ucap Cipta.
Baca Juga: Ternyata begini! Cara membayar utang puasa Ramadhan yang tak terhitung menurut Ustaz Adi Hidayat
"Ternyata itu bikin alergi, matanya itu iritasi. Dia memang dia ngeluh, matanya gatal dan perih, terus pas dilihat sama adik aku itu matanya merah banget," lanjutnya.
Ia mengatakan sang kakak langsung dilarikan ke rumah sakit namun dokter yang biasanya menanganinya tidak berada di tempat.
"Akhirnya kita langsung ke RSPAD, sampai di RSPAD ternyata dokter yang menangani bang Indra tuh adanya besok," ucap Cipta.
"Jadi akhirnya tadi setelah diperiksa sementara, diputuskanlah untuk dirawat dulu sementara sampai besok diperiksa sama dokter matanya," sambungnya.
Adik Bekti itu menyebutkan bahwa saat sang kakak hanya berada di rumah ia dan keluarga selalu menanyakan apa yang dirasakan Bekti.
Artikel Terkait
Makin terpuruk, jatuh sakit hingga digugat cerai Aldilla Jelita, kini Indra Bekti tinggal di kamar sempit
Indra Bekti tak datang di sidang perceraian perdana, Aldilla Jelita mantap untuk pisah: Memang sudah...
Aldilla Jelita bongkar hasil sidang mediasi, ucapan jika kembali bersama dengan Indra Bekti jadi sorotan
Miris! Aldilla Jelita merayakan hari ulang tahunnya bertepatan dengan sidang perdana cerai dengan Indra Bekti
Ngotot ingin bercerai, Aldilla Jelita akhirnya luluh pertemukan anak-anak dengan Indra Bekti : Mereka happy...
Sesama Islam, Aldilla Jelita ungkap alasan aneh ceraikan Indra Bekti karena masalah agama: Terserah sih...
Aldilla Jelita ngaku ceraikan Indra Bekti karena beda prinsip agama, Mizz Ajeng nyindir: Takut hartanya habis
Indra Bekti kembali dilarikan ke rumah sakit, Aldilla Jelita justru kembali dicibir netizen durhaka, ada apa?
Usai manggung, Indra Bekti kembali dilarikan ke rumah sakit, Cipta ungkap penyebabnya: Dia ngeluh matanya...
Diberi cobaan bertubi-tubi, Cipta beber Indra Bekti dirawat di RS lagi gegara alami ini: Memang dia ngeluh…