Miris, Indra Bekti kini tinggal di rumah orang tuanya, plafon bolong hingga tidur di ubin

- Minggu, 19 Maret 2023 | 07:46 WIB
Indra Bekti kini harus tinggal di rumah dengan atap bolong dan tidur di ubin.  (Instagram @indrabekti)
Indra Bekti kini harus tinggal di rumah dengan atap bolong dan tidur di ubin. (Instagram @indrabekti)

Hops.ID - Kondisi kehidupan Indra Bekti pasca operasi dan digugat cerai istrinya, Aldila Jelita sungguh miris. Ia memutuskan kembali ke rumah orang tuanya dengan keadaan harus direnovasi.

Ya, Indra Bekti memang memutuskan kembali ke rumah orang tuanya pasca digugat cerai sang istri.

Mengutip kanal YouTube Intens Investigasi, ternyata kondisi rumah yang bakal ditempati Indra Bekti itu masih harus direnovasi sebelum bisa ditinggalinya.

Tampak dalam tayangan tersebut, plafon rumah yang bakal menjadi tempat tinggal baru Indra Bekti itu bolong cukup besar. Seperti menunjukkan rumah yang tak terurus.

Baca Juga: Raffi Ahmad dan Alshad Ahmad kompak! Keciduk vcall diduga Mimi Bayuh dan hamilin pacar, fans: Suhunya siapa?

Saat ditunjukkan kamar yang bakal ditempati Indra Bekti untuk tidur pun demikian miris. Di mana tampak kasur yang terhampar di ubin lantai tanpa ranjang.

Indra Bekti kini harus tinggal di rumah dengan atap bolong dan tidur di ubin. (Tangkap layar YouTube/Intens Investigasi) 4
Indra Bekti kini harus tinggal di rumah dengan atap bolong dan tidur di ubin. (Tangkap layar YouTube/Intens Investigasi) 4

Sahabat Indy Barends itu pun mengaku cukup sedih dengan keadaannya saat ini. Apalagi ia harus kembali ke rumah orang tuanya.

"Kalau dibilang sedih mah sedih, karena saya kembali lagi ke rumah orang tua saya," kata dia, seperti dikutip Hops.ID pada Minggu, 19 Maret 2023.

Ia berharap bahwa kondisi hidup seperti yang dijalaninya saat ini hanyalah sementara. Paling tidak, hingga proses perceraiannya dengan Aldila rampung.

Baca Juga: Gawat! Indra Bekti kembali dilarikan ke rumah sakit, adik: Kejadian yang baru-baru ini, dia lupa

"Nanti pun kesepakatannya seperti apa ya akan ada waktu, yang dibagi-bagi lah gitu," ujarnya.

Bekti pun sempat menunjukkan kondisi plafon rumah yang jebol. Menurutnya, rumah itu akan direnovasi sebelum ia tempati.

Indra Bekti kini harus tinggal di rumah dengan atap bolong dan tidur di ubin. (Tangkap layar YouTube/Intens Investigasi) 4
Indra Bekti kini harus tinggal di rumah dengan atap bolong dan tidur di ubin. (Tangkap layar YouTube/Intens Investigasi) 4

Halaman:

Editor: Ratih Nugraini

Tags

Artikel Terkait

Terkini