Posting foto bareng Wulan Guritno yang lagi peluk pria lain, mantan suami: Kan sudah...

- Senin, 28 Februari 2022 | 12:25 WIB
Sabda Ahessa dan Wulan Guritno (paling kiri), Adilla Dimitri (baju maroon) (Instagram.com/@adilladimitrihardjanto)
Sabda Ahessa dan Wulan Guritno (paling kiri), Adilla Dimitri (baju maroon) (Instagram.com/@adilladimitrihardjanto)

Hops.ID - mantan suami Wulan Guritno, Adilla Dimitri beri tanggapan pada netizen yang merasa bingung melihat foto yang belum lama ini ia unggah. 

Foto tersebut menampilkan Adilla Dimitri sedang merayakan ulang tahun bersama teman-temannya, termasuk mantan istri Wulan Guritno.

Namun yang menjadi perhatian netizen, Wulan Guritno justru memeluk pria lain. Dia adalah pebasket Sabda Ahessa yang merupakan anak kedua dari mendiang SyS NS dan Shanty Widhiyanti.

Lantas, seperti apa jawaban Adilla Dimitri soal hal itu? Simak ulasan berikut.

Baca Juga: Atta Halilintar larang paman jenguk bayi Ameena, masih bersitegang? Febrian: Saya orang dewasa..

mantan suami Wulan Guritno posting foto

Pernikahan Wulan Guritno dan Adilla Dimitri yang sudah berjalan sejak 2009 lalu berakhir di meja perceraian. Keduanya resmi cerai pada April 2021. 

Meski sudah cerai, Wulan dan Adilla tetap menjalin hubungan baik. Ibu Shaloom Razade itu pun mengungkapkan alasan mengapa dirinya tetap akur dengan mantan suami.

Kata Wulan, Adilla Dimitri sudah dianggap sebagai kakaknya sendiri. Selain itu, artis berdarah Inggris ini juga menjaga perasaan anak-anaknya.

"Intinya, gimana caranya baik-baik buat anak-anak, sebaik mungkin bersahabat. Jadi kakak-adik kan bisa, enggak harus bermusuhan, dan berantem. Jadi, dicoba saja intinya, memang penginnya begitu," kata Wulan Guritno dilansir Hops.ID dari Suara.com pada Senin, 28 Februari 2022.

Mantan suami Wulan Guritno balas komentar netizen
Mantan suami Wulan Guritno balas komentar netizen (Instagram.com/@adilladimitrihardjanto)
Baca Juga: Pahami 5 tahapan dan proses berduka saat merasa kehilangan untuk healing lebih baik

Wulan maupun Adilla pun sering mengunggah foto kebersamaan di Instagram masing-masing setelah perceraian keduanya.

Seperti baru-baru ini, Adilla Dimitri membagikan foto sedang merayakan hari ulang tahun bersama Wulan Guritno dan rekan-rekannya.

"#turning41andproud," tulis Adilla Dimitri.

Hanya saja, netizen justru salah fokus dengan pose Wulan Guritno. Pasalnya dalam foto itu, artis pemilik nama lengkap Sri Wulandari Lorraine Joko Guritno tersebut terlihat mesra dengan pria lain.

"Agak bingung ya bund ngelihatnya," ujar netizen.

Halaman:

Editor: Fachrina Fauziah

Sumber: YouTube NGOBROL ASIX, Suara.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini