Hops.ID - Hubungan Amanda Manopo dan Arya Saloka sedang menjadi perbincangan jagat maya. Semua itu berawal dari video diduga keduanya tengah bemesraan di dalam mobil beredar di dunia maya.
Berbagai spekulasi pun muncul dari netizen. Ada netizen yang bahkan menduga bahwa video tersebut direkam sejak tahun lalu karena melihat baju yang dikenakan Arya Saloka dan Amanda Manopo di video viral tersebut.
Netizen itu melihat di unggahan Glenca Chysara di mana Arya Saloka dan Amanda Manopo mengenakan baju yang sama seperti di video tersebut. Lantas, apa kata si netizen terkait waktu pengambilan video tersebut? Simak ulasan berikut.
Video Arya Saloka dan Amanda Manopo
Video viral yang menampilkan Arya Saloka mencium lengan Amanda Manopo dalam mobil masih menjadi perhatian jagat maya. Video itu pun banyak dibahas oleh berbagai pihak, termasuk Feni Rose dalam acara yang ia pandu yakni Rumpi No Secret.
Feni Rose menyampaikan berbagai spekulasi dari netizen tentang video Amanda Manopo dan suami Putri Anne tersebut. Termasuk isu selingkuh pemeran utama dalam sinetron Ikatan Cinta itu.
"Kita baru lihat dari dunia maya, dunia nyata ya aku enggak tahu apa yang terjadi ya. Karena dari kemarin ini mulai ramai muncul video yang diduga Arya Saloka sama Amanda Manopo di mobil berduaan," kata Feni Rose dilansir Hops.ID dari YouTube Trans TV Official pada Selasa, 3 April 2022.
"Mesra banget pegangan tangan, jadi bingung. Dan itu kayaknya diambil secara swavideo, tapi kok bisa bocor?," sambung dia.
Tapi kata Feni, isu selingkuh keduanya belum dipastikan dengan jelas karena baik Arya maupun Amanda belum buka suara terkait hal ini.
Artikel Terkait
Bebal! Amanda Manopo sudah diwanti-wanti Billy Syahputra agar jaga jarak dengan Arya Saloka: Kasihan istrinya
Arya Saloka unggah foto minum kopi bareng Amanda Manopo saat Lebaran, warganet: Dunia terbalik
Heboh Amanda Manopo pernah dibonceng Arya Saloka pakai motor Billy Syahputra
Video mesra Amanda Manopo dan Arya Saloka dianalisa oleh pakar telematika Roy Suryo: Ini sih sebenarnya...
Denise Chariesta sindir Amanda Manopo hingga banjir dukungan warganet: Wajah kalem belum tentu baik