Hops.ID - Nama Caisar YKS belakangan tengah menjadi perhatian jagat maya lantaran live yang ia siarkan di TikTok. Banyak yang menilai Caisar menggunakan barang terlarang karena gelagatnya dicurigai warganet.
Bahkan, Caisar YKS disebut-sebut disentil Badan Narkotika Nasional (BNN) saat melakukan siaran langsung tersebut. Meski sempat panik, namun Caisar tetap bersikap tenang karena tak merasa salah.
Deddy Corbuzier pun penasaran dengan penghasilan Caisar YKS dari live TikTok. Lantas, apa jawaban Caisar ketika ditanya soal penghasilannya? Simak ulasan berikut.
Baca Juga: Caesar YKS bantah lakukan live TikTok selama 24 jam: Ada jedanya sebenarnya
Caisar YKS disentil BNN saat live di TikTok
Hadir dalam konten YouTube #CloseTheDoorCorbuzier, Caisar YKS membantah menggunakan narkoba seperti yang publik curigai selama ini. Kata Caisar, akun BNN yang sempat menyentilnya di live TikTok itu bukan akun sungguhan.
"Sampai ada BNN juga, sebetulnya awalnya takut gemeteran. Tapi sosok BNN ini memberi gift pada saya, ngasih bunga 'terima kasih berkah selalu BNN', aku klik akunnya akun bodong (ngaku BNN)," kata Caisar YKS dilansir Hops.ID dari YouTube Deddy Corbuzier pada Jumat, 13 Mei 2022.
Komedian pemilik nama lengkap Caisar Putra Aditya itu hanya mengonsumsi minuman yang membuatnya kuat ketika live berlangsung. Stamina Caisar memang harus dijaga agar bisa terus menghibur para pemirsa yang bergabung dalam siaran langsungnya itu.

"Memang ada minuman (menjaga stamina dipakai) memang kita joged kayak DJ gitu kan 'selamat datang di roomku, DJ penyok come on come on' gitu kan, sultan sultan ku terima kasih," tuturnya.
Deddy Corbuzier kemudian penasaran dengan penghasilan yang didapat Caisar dari TikTok. Namun, mantan suami Indadari itu tak mau menyebutkan nominal yang ia dapatkan dari live itu.
Artikel Terkait
Caisar YKS diduga nyabu hingga disentil BNN, Indadari sang mantan istri tulis pesan ini
Handika Pratama ceritakan ketangguhan Rosiana Dewi usai melahirkan anak pertama secara caesar
Sampaikan klarifikasi, BNN bantah beri gift saat Caisar YKS live TikTok: Kami tidak punya akun
Caisar YKS live TikTok 24 jam bantah menggunakan narkoba: Saya gak pake doping tapi pake ini
Caesar YKS bantah lakukan live TikTok selama 24 jam: Ada jedanya sebenarnya