Hops.ID – Aktor Kim Min Kyu akan segera membintangi drama baru berjudul High Priest Rembrary.
Kim Min Kyu, aktor tampan asal Korea Selatan telah mencuri perhatian melalui peran dalam dua drama terakhirnya yang berjudul Snowdrop dan A Business Proposal.
Dalam Snowdrop, Kim Min Kyu berperan sebagai seorang mata-mata asal Korea Utara dan tampil bersama Jisoo BLACKPINK serta Jung Hae In.
Baca Juga: Baim Wong didatangi mantan dokter yang ingin pinjam Rp100 juta, netizen: Semoga settingan
Ia sempat mencuri perhatian karena kedekatannya dengan Jisoo yang dapat dilihat pada video behind the scene drama Snowdrop.
Sementara peran terakhirnya dalam A Business Proposal juga menjadi perhatian terutama pada hubungannya dalam drama bersama Seol In Ah. Ahn Hyo Seop dan Kim Sejeong juga ikut membintangi drama ini.
Tidak hanya jago berakting, aktor kelahiran tahun 1994 ini ternyata juga memiliki suara yang merdu. Hal ini dibuktikan saat ia tampil dalam program TV Korea berjudul I Can See Your Voice 4 yang tayang pada 2017 lalu.
Baca Juga: 8 Bahan alami untuk atasi masalah asam lambung, dr Saddam Ismail sebut salah satunya pisang
Setelah popularitasnya semakin naik, kini Kim Min Kyu dikabarkan akan membintangi drama baru berjudul High Priest Rembrary. Berita ini telah dikonfirmasi pada Senin, 23 Mei 2022.
Artikel Terkait
Profil Kim Min Kyu, sekretaris tampan di drama Korea A Business Proposal
11 Drama Korea dibintangi Kim Min Kyu, sekretaris Kang Tae Moo dalam A Business Proposal
Daftar 5 aktris yang pernah menjadi lawan main Kim Min Kyu, dari Seol In Ah sampai Kim Yoo Jung
Totalitas, Kim Min Kyu ngaku naikkan berat badan 15kg demi peran di A Business Proposal