Hops.ID – Lesti Kejora kini sudah pulang dari rumah sakit Bunda, setelah sempat dirawat akibat sakit yang ia terima atas dugaan kasus kekerasan yang dilakukan Rizky Billar.
Tak hanya sakit secara fisik, batin wanita yang akrab disapa Dede ini juga mengalami trauma dan rasa takut kepada Rizky Billar.
Dengan tegas, Lesti Kejora pun ogah kembali serumah dengan Rizky Billar. Sehingga, setelah pulang dari rumah sakit Bunda, kini Lesti Kejora memilih tempat yang ia rasa aman.
“Yang bersangkutan (Lesti Kejora) tidak ingin berada satu rumah bersama Muhammad Rizky akibat trauma dan ketakutan dan saat ini ada di tempat yang saya rasa tidak perlu disampaikan sesuai permintaan namun yang bersangkutan berada di tempat yang aman dari rasa takut yang dialaminya,” kata Kombes E Zulpan dikutip Hops.ID pada YouTube KH Infotainment Rabu, 5 Oktober 2022.
Hal yang wajar bagi seseorang yang menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT jika mengalami rasa takut dan trauma.
Apalagi kabarnya Lesti Kejora diduga sampai dibanting dan dicekik berulang kali oleh Rizky Billar.
Imbas dari dugaan KDRT yang Rizky Billar lakukan, nantinya ia akan segera dipanggil pihak kepolisian untuk menjalani pemeriksaan. Rizky Billar dijadwalkan untuk hadir melakukan pemeriksaan pada Kamis, 6 Oktober 2022 mendatang.
Tak main-main ancaman hukuman pidana bagi Rizky Billar pun menantinya jika ia terbukti melakukan kekerasan pada sang biduan.
Kombes E Zulpan mengatakan bahwa Lesti Kejora kini berada ditempat yang aman dan nyaman.
Meskipun rasa takut dan trauma masih menyelimutinya, banyak yang mendukung dan mendoakan Lesti Kejora agar kembali pulih dan bangkit.
Menurut penuturan Kombes E Zulpan, pihak kepolisian juga akan memeriksa kembali kondisi kesehatan dan psikologis dari Lesti Kejora.
Sementara itu, proses olah TKP sudah dilaksanakan di kediaman Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Artikel Terkait
Lesti Kejora alami KDRT oleh Rizky Billar, ayah Endang patut disalahkan gegara tolak lamaran Rizki DA 3 kali?
Suasana mencekam! Lesti Kejora pulang ke Cianjur, kondisi rumahnya bersama Rizky Billar tak ada pergerakan
Protes saat Lesti Kejora beli baju super mahal buat Baby L, Rizky Billar takut cicilannya gak dibayar istri?
Jika Lesti Kejora memilih untuk berdamai dengan Rizky Billar, begini nasib delik aduan kasus KDRT mereka
Sebagai orang terdekat Lesti Kejora, Inul Daratista terkejut atas tindakan Rizky Billar: Padahal mereka sweet