Hops.ID - Perebutan hak ahli waris peninggalan Lina Jubaedah yang terjadi antara Rizky Febian dengan ayah tirinya yakni Teddy Pardiyana hingga kini masih belum menemukan titik terang.
Sempat diselesaikan secara kekeluargaan, namun rupanya belum membuahkan hasil dan berujung pelaporan Rizky Febian atas Teddy yang diduga menggelapkan aset mendiang Lina yang jadi hak putra pertama Sule itu.
Diketahui, semasa hidupnya Lina Jubaedah memang turut mengelola keuangan Rizky Febian yang dialihkan menjadi beberapa aset seperti kontrakan, mobil, dan villa.
Oleh karena itu sebelum Teddy berkoar-koar meminta hak warisan atas nama putrinya yang juga adalah anak mendiang Lina, Rizky pun menuntut haknya terlebih dahulu dengan bantuan hukum.
"Ya karena memang harus ada keadilan dan memang itukan bukan hak nya dia dan toh juga udah ada saksi mata yang menyatakan bahwa sebagian hak itu tuh sebenarnya atas nama Iky (Rizky Febian)," jelas putra sulung Sule.
Iky pun geram dengan sikap Teddy yang merasa memiliki hak penuh dengan menggunakan nama putrinya sebagai senjata memperebutkan hak ahli waris hingga menjual aset milik kakak Putri Delina itu.
Baca Juga: 6 Kebiasaan ini bisa bikin kulit glowing tahan lama tanpa make up!
"(Hak ahli waris) Memang untuk anak-anak, adik-adik jadi ya untuk apa dia.. memang kan bukan hak nya, jadi kita meminta juga,
"Kalau dia meminta haknya ya kita juga minta dulu hak yang udah dipakai yang udah dijadikan aset, yang mungkin udah dikemanakan," imbuhnya.
Lebih lanjut, perebutan hak ahli waris yang belum tahu seperti apa ujungnya inipun akhirnya harus menyingkap luka lama, yakni aib mendiang Lina Jubaedah.
Kuasa hukum Iky, Bahyun Zaili, akhirnya mengungkap fakta lain tentang hubungan Teddy dengan Lina Jubaedah sebelum keduanya akhirnya menikah.
Tak disangka, putra sulung Sule rupanya sempat melakukan penggrebekan di suatu rumah kontrakan dan mendapati almarhumah Lina sedang bersama Teddy disatu atap pada pukul 3 pagi.
Artikel Terkait
Pihak Rizky Febian bantah Teddy Pardiyana jatuh miskin sampai ogah kembalikan aset mendiang Lina Jubaedah
Rizky Febian sebut sebelum cerai sang ibu selingkuh dengan Teddy, netizen: Parah buka aib ibu kandung
Sule setengah mati tutupi, tingkah tercela alm istri dan Teddy malah dibongkar pihak Rizky Febian demi harta
Fakta baru di balik Rizky Febian kekeuh ingin pertahankan aset sang ibu, adik Alm. Lina Jubaedah bilang begini
Kelakuan bejat Teddy dibongkar saat kedapatan jual mobil Rizky Febian, kini meraung-raung jadi tahanan kota