Hops.ID - Sabtu 28 Januari 2023 menjadi hari paling bahagia di hidup Kiky Saputri dan Muhammad Khairi.
Sebab, Kiky Saputri dan Muhammad Khairi telah resmi mencatatkan status baru sebagai sepasang suami-istri.
Kiky Saputri dan Khairi menggelar acara pernikahan dengan begitu meriah dan mewah di hotel The Tribata Darmawangsa, Jakarta Selatan.
Sejumlah artis dan tokoh penting turut hadir di momen bahagia tersebut.
Mulai dari Ayu Ting Ting, Hesti Purwadinata, Nagita Slavina, Raffi Ahmad hingga tokoh politik, seperti Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Susi Pudjiastuti.
Nah, satu hari setelah sahabat menjadi istri, Khairi Kiky Saputri membagikan momen perdananya sebagai pengantin baru.
Baca Juga: Ibunda Ferry Irawan tak terima dengan hasil visum Venna Melinda: Mami gak puas
Melalui cerita Instagram, Kiky Saputri membagikan video momen dirinya tengah berduaan di dalam mobil dengan Khairi.
Sambil mengurai dan memainkan rambut pirang kecoklatannya, komedian ini mengaku telah keramas dua kali dalam satu hari.
"Sehari dua hari keramas, begini banget ya jadi penganten," tutur Kiky Saputri dalam cerita Instagram pribadinya, sebagaimana dikutip Hops.ID, Senin 30 Januari 2023.
Baca Juga: Rangkaian konser terbesar K-Pop, salah satunya ada BTS
Dirinya juga sempat mengarahkan kamera handphone yang dipegangnya ke arah Khairi yang sibuk menyetir.
Sadar kamera mengarah kepadanya, Khairi juga mengeluarkan jawaban. Jawaban Khairi sama dengan Kiky.
Sambil memainkan jambul di rambutnya, dia juga mengaku jika telah dua kali keramas dalam sehari.
Artikel Terkait
Ngakak! Komika Kiky Saputri roasting Khairi di tengah tamu undangan: Sebelum malam ini saya di-unboxing...
Ikuti jejak Kiky Saputri? Ayu Ting Ting dan Boy William lakukan ini di depan Bilqis, netter: Ceritanya...
Resmi menikah dengan Khairi, Kiky Saputri dapat nasehat dari pak Sandiaga Uno: Jangan roasting suami
Iseng kondangan ke pernikahan Kiky Saputri, netizen bawa souvenir unik sepaket skincare dari brand lokal
Waduh baru juga kawin! Suami Kiky Saputri disebut mirip Regi Datau gegara ini, Netter: Semoga kelakuannya...