Sidang cerai hingga setahun lamanya, gini perasaan Ivan Fadilla saat bercerai dari Venna Melinda: Ada yang...

- Selasa, 7 Februari 2023 | 07:12 WIB
 Begini perasaan Ivan Fadilla saat bercerai dari Venna Melinda (Kolase tangkapan layar instagram @vennamelindareal dan @ir.ivanfadilla)
Begini perasaan Ivan Fadilla saat bercerai dari Venna Melinda (Kolase tangkapan layar instagram @vennamelindareal dan @ir.ivanfadilla)

Hops.ID – Venna Melinda dan Ivan Fadilla pernah menjadi sorotan publik saat proses sidang perceraian mereka yang berlarut-larut hingga setahun lamanya.

Venna Melinda yang sukses meraih mahkota Puteri Indonesia pada 1994, melangsungkan pernikahan dengan Ivan Fadilla hingga dikaruniai dua putra, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal.

Setelah mengarungi bahtera rumah tangga 19 tahun lamanya, Venna Melinda dan Ivan Fadilla yang merupakan peraih gelar Abang None tahun 1993 harus mengakhiri kisah kasih mereka pada 2014 lalu.

Baca Juga: Tak hanya diperbudak, Ivan Fadilla juga disebut direndahkan Venna Melinda, Verrell Bramasta: Sedih mulu

Proses perceraian mereka sempat berjalan alot karena masalah harta gono-gini.

Hal tersebut menjadi sorotan publik termasuk Indra Herlambang yang menjadi pemandu sebuah tayangan gossip, ikut menanyakan hal tersebut.

Menurut Ivan Fadilla, proses sidang perceraiannya dengan Venna Melinda memang panjang.

Baca Juga: Habis kesabaran, Sule marahi Shandy Aulia pakai sindiran nyelekit gegara hal sepele: Jangan usik-usik..

Disebutkan Ivan, proses sidang berlangsung genap setahun lamanya.

“Setahun, jadi bulan Januari tahun lalu cekcok, bulan Februari diajukan gugatan sama Mbak Venna, bulan Maret sidang pertama, tanggal 18 Maret kemarin putusan,” tutur Ivan Fadilla menjawab pertanyaan Indra Herlambang, dikutip Hops.ID dari YouTube Reality & Charity yang tayang pada 18 Desember 2014.

Ivan Fadilla mengungkapkan perasaannya ketika akhirnya putusan pengadilan turun.

Baca Juga: Berada di jurang degradasi, Leeds pecat Pelatih Jesse Marsch

Selama 18 tahun bersama, kata Ivan, meski terasa pahit namun perpisahan yang terjadi antara dirinya dengan Venna Melinda merupakan jalan yang terbaik.

“Setelah 18 tahun bersama. Setelah keputusan ini ada yang “tek” gitu kayaknya ya akhirnya putus seperti ini, saya pikir ini jalan yang terbaik untuk kita, anak-anak juga sudah mulai menerima,” cerita Ivan Fadilla.

Lebih lanjut Ivan Fadilla menyatakan meski dirinya merasa lega dengan keputusan cerai dari Venna Melinda namun tetap saja dalam hati yang paling dalam, terasa ada kesedihan.

Halaman:

Editor: Fachrina Fauziah

Sumber: YouTube GTV - Reality & Charity

Tags

Artikel Terkait

Terkini