Hops.ID - Australia, Denmark, dan Tunisia yang tergabung dalam grup D Piala Dunia 2022, memperebutkan satu tiket lolos ke babak 16 besar yang sudah didapatkan oleh Prancis.
Prancis yang akan melawan Tunisia, sudah dipastikan lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 berkat kemenangan melawan Australia dan Denmark dalam laga grup D.
Laga ketiga grup D Piala Dunia 2022 antara Tunisia melawan Prancis berlangsung di Education City Stadium, sedangkan laga Australia vs Denmark berlangsung di Al Janoub Stadium.
Berdasarkan pantauan Hops.ID, tim asuhan Graham Arnold mendapat peluang pertama saat laga baru berjalan tiga menit melalui Riley McGree.
Tendangan Riley McGree dari luar kotak penalti, diblok oleh salah satu pemain tim dinamit.
Pasukan Kasper Hjulmand membalas delapan menit kemudian, saat sepakan Mathias Jensen yang mengarah ke sisi kanan gawang dihalau oleh kiper Mathew Ryan.
Ryan kembali melakukan penyelamatan, dengan menggagalkan upaya dari Joakim Maehle pada menit ke-19.
Artikel Terkait
10 Fakta menarik Pablo Gavi, si bontot yang bersinar di tim senior Spanyol pada Piala Dunia 2022
Portugal susul Prancis ke babak 16 besar Piala Dunia 2022, ini tim lain yang dipastikan lolos
Prediksi dan link live streaming Piala Dunia 2022 Polandia vs Argentina, mulai pukul 00.40 WIB di Vidio
Tidak hanya Andre Onana, ini 5 pemain bintang yang bikin ulah lalu dipulangkan oleh timnya dari Piala Dunia
Fakta unik La’eeb, maskot Piala Dunia 2022 Qatar yang disebut mirip dengan Casper
Pernah melatih Lionel Messi, Gerardo Martino malah jagokan Spanyol untuk juara Piala Dunia 2022