Hops.ID – Pemain timnas Garuda, Elkan Baggott mencetak gol spektakuler yang mengantarkan tim Gillingham FC menang comeback saat menghadapi tim Dagenham.
Satu gol dari Elkan Baggot itu mengantarkan Gillingham FC bertemu dengan tim Premiere League Leicester City di babak ketiga Piala FA.
Kemenangan 3-2 atas Dagenham di Stadion Mems Priestfield, pada Jumat, 9 Desember 2022 dini hari WIB menjadi lanjutan sukses Elkan Baggott dkk. Lantaran Gillingham FC akan menantang mantan juara Liga Inggris Leicester City.
Elkan Baggott menunjukan kelasnya dengan memeragakan permainan cepat untuk memaksakan terciptanya gol cepat.
Baca Juga: Tampil apik bersama Jepang di Piala Dunia 2022, Daichi Kamada kini dilirik Tottenham Hotspur
Akan tetapi di tengah asyik menyerang, Gillingham FC malah kebobolan lebih dulu lewat gol dari Matt Robinson di menit 15.
Pemain muda timnas Indonesia itu menunjukan kontribusi maksimalnya ketika menjadi pahlawan yang membawa Gillingham menyamakan skor pada menit ke-26.
Kali ini, gol yang diciptakan Elkan Baggott dihasilkan melalui spesialisasinya yaitu sundulan keras ke sebelah kiri gawang dari tim Dagenham. Setelah tim Gillingham FC memanfaatkan sepak pojok dari umpan manja yang dilesakkan oleh Ben Reeves.
Dikutip Hops.ID pada akun Instagram resmi @emiratesfacup pada 9 Desember 2022, dalam postingan akun tersebut mereka mempunyai julukan bagi pemain timnas Indonesia itu.
Artikel Terkait
Profil dan perjalanan karir Elkan Baggott usai resmi perpanjang kontrak tiga tahun dengan Ipswich Town
Dipinjamkan ke Gillingham FC, Elkan Baggott bilang begini
Luar biasa! Klub Elkan Baggott, Gillingham FC singkirkan wakil EPL di Piala Carabao
Keren! Bek andalan Timnas Indonesia, Elkan Baggott kembali jadi pahlawan Gillingham di ajang Piala FA
Klub Inggris ogah lepas Elkan Baggott ke Timnas Indonesia pada fase grup Piala AFF 2022