Hops.ID - Dayot Upamecano memberikan peringatan kepada Inggris jelang pertandingan perempat final Piala Dunia 2022.
Pemain Timnas Prancis itu menyarankan kepada para punggawa Three Lions untuk tidak ambil pusing bagaimana cara menghentikan kompatriotnya, Kylian Mbappe.
Bahkan Dayot Upamecano menyuruh mereka untuk ’tidur lebih cepat’ alih-alih menjegal bintang Paris Saint-Germain (PSG) tersebut.
Baca Juga: Cetak dua gol, Mbappe samai torehan gol Valencia di jajaran Top Skor Piala Dunia 2022
“Kylian merupakan pemain depan yang sama sekali berbeda dari siapa pun,” buka Upamecano dikutip dari Sport Bible Jumat, 9 Desember 2022.
“Dia pemain kelas dunia dan sulit untuk bertahan melawannya. Anda lebih baik tidur lebih cepat,” imbuhnya.
Sontak komentar bek Bayern Munich itu dipercaya merupakan reaksi dari psy war yang dilakukan fullback kanan Inggris, Kyle Walker yang sesumbar akan ‘mengantongi’ Mbappe.
“Kami menghormatinya [Mbappe] sebagai pemain bagus yang sedang dalam performa terbaik. Tapi saya tidak akan menggelar karpet merah buat dia, dan bilang: Silakan mencetak gol,” kata Walker pada Rabu Kemarin.
Artikel Terkait
Man City dilaporkan tidak ingin terburu-buru untuk memperpanjang kontrak Kyle Walker
Direktur olahraga PSG bantah rumor Kylian Mbappe akan tinggalkan PSG: Dia sangat profesional
Bukan ke Real Madrid, PSG ingin jual Mbappe ke Liverpool
Hasil Piala Dunia 2022 Prancis vs Denmark: Kylian Mbappe bawa Les Bleus lolos ke babak 16 besar
Preview babak 8 besar Piala Dunia 2022 Inggris vs Prancis: Adu tajam Harry Kane vs Kylian Mbappe