Pele meninggal dunia di usia 82 tahun, berikut kilas balik perjalanan karier sang lagenda sepak bola
Hops.ID – Pele, sang lagenda sepak bola asal Brasil yang dikenal karena kepiawaiannya dalam mengolah si kulit bundar telah meninggal dunia di usia 82 tahun pada kamis, 29 Desember 2022.
Kabar duka tersebut secara resmi dikonfirmasi oleh pihak rumah sakit pada hari Kamis, yang menyatakan bahwa Pele meninggal dunia di jam 15.27 waktu setempat.
Seperti yang telah diketahui, Pele mengidap penyakit kanker usus besar sejak tahun 2021 lalu.
Ia kembali mendapat perawatan di rumah sakit Albert Einstein, Sau Paulo pada November 2022 karena kondisi kesehatannya yang semakin memburuk dilansir dari The Guardian pada 30 Desember 2022.
Baca Juga: 10 Penyebab depresi yang harus kamu ketahui, catat agar dapat mencegahnya
Pada tanggal 21 Desember 2022, pihak rumah sakit mengatakan bahwa Pele memerlukan perawatan yang lebih intensif karena mengalami gagal ginjal dan jantung akibat perkembangan kanker ususnya.
Lahir pada 23 Oktober 1940, Pele memiliki nama lengkap Edson Arantes do Nascimento. Ia memulai karier profesional sebagai pesepak bola sejak usia 15 tahun. Setahun kemudian, Pele melakukan debut di kancah internasional.
Pele berhasil membawa Brasil menjadi pemenang Piala Dunia tiga kali pada tahun 1958, 1962 dan 1970.
Selama 14 tahun berkarier di dunia internasional, Pele mampu mencatat sejarah sebagai pencetak gol terbanyak Brasil yaitu 77 gol dalam 92 pertandingan.
Baca Juga: Saat Indra Bekti tak sadarkan diri, status Instagram sang istri menjadi sorotan
Ia mendapat julukan sebagai “The Black Pearl (Mutiara hitam)” dan “The King (raja)”. Pele adalah salah satu dari tiga pemain yang mencetak gol di empat piala dunia.
Dalam 1.363 pertandingan, ia mampu mencetak 1.281 gol. Pada saat pensiun tahun 1977, jumlah gol yang diperolehnya dua kali lipat lebih banyak dari pesaing terdekatnya.
Artikel Terkait
30 Striker terbaik sepanjang masa bagian 3, ada Ronaldo hingga Pele
Sakit kanker usus besar, Pele mengaku tetap kuat: Saya sangat percaya kepada Tuhan
Profil dan perjalanan karier Pele, sang legenda sepak bola Brasil
7 Fakta tentang Pele, ikon legenda sepak bola Brasil
Legenda sepak bola Pele meninggal dunia