Hops.ID - Viral seorang Warga Negara Indonesia (WNI) yang hendak berkunjung ke Australia ditolak masuk bandara lantaran membawa daging beku (salah satunya rendang) dalam jumlah yang sangat banyak.
Pria yang tidak disebutkan namanya tersebut diketahui kedapatan membawa daging dan unggas yang ditemukan dalam koper barang bawaanya.
Dilaporkan terdapat 3,1 kg bebek, 1,4 kg rendang, lebih dari 500 gram daging beku, dan hampir 900 gram ayam di dalam tas pria itu.
“Dia menjawab ‘Tidak’ pada formulir deklarasi yang harus diisi saat masuk ke Australia, yang menanyakan apakah membawa daging, unggas, ikan, makanan laut, telur, susu, buah, atau sayuran”, kata mereka dilansir dari laman Perth Now Selasa, 1 November 2022.
Baca Juga: Waspada, giliran inflasi Australia melesat ke level tertinggi, terhitung sejak 32 tahun terakhir
WNI tersebut kemudian mengaku kepada petugas berencana menjual daging dan unggas tersebut ke para warga komunitas lokal di Perth.

Ya, Australia sendiri memang gencar meningkatkan perlindungan terhadap penyakit mulut dan kuku (PMK) dimulai dari bandara internasional menyusul wabah yang terjadi di Indonesia pada awal tahun ini.
Mengutip 7news.com.au, Menteri Pertanian, Murray Watt, tengah berupaya melindungi masyarakat dari risiko biosekuriti berbahaya.
Artikel Terkait
Wabah PMK, peternak tak perlu panik
Vaksinasi PMK, kunci agar ternak menjadi sehat
Dampak penyakit PMK, Diamond dorong masyarakat konsumsi susu aman pakai cara ini
Merinding! 15 tahun mendatang Indonesia vs Australia diprediksi perang, ramalan Nostradamus disebut akurat
Prediksi Indonesia dan Australia akan perang karena pulau ini, apakah akan jadi kenyataan?