Foto Jenderal Soedirman, Bung Karno Salat Id awal merdeka, Idul Adha suasananya...

- Selasa, 20 Juli 2021 | 16:46 WIB
Jenderal Soedirman Salat Idul Fitri 1946
Jenderal Soedirman Salat Idul Fitri 1946



Bung Karno Salat Idul Adha





-
Tentara menjaga Salat Idul Adha 1946. Foto IPPS/ANRI




Akun Potretlawas mengungkapkan hadirnya Jenderal Soedirman itu disambut rakyat, masyarakat berebut bersalaman kepada Jenderal Soedirman usai Salat Idul Fitri.





Nah nggak jauh beda pelaksanaan Salat Idul Adha pada 1946 digelar di Lapangan Ikada. Dari foto dokumen ANRI, Salat Idul Adha berlangsung dengan penjagaan sejumlah tentara bersenjata.





Pada tahun itu, tulis akun Potretlawas, Salat Idul Adha maju sehari dari yang ditetapkan sebelumnya. Pemberitahuan majunya Hari Idul Adha itu sudah diumumkan Menteri Agama sebulan sebelumnya.





-
Bung Karno Salat Idul Adha 1950. Foto IPPS/ANRI




Dokumen ANRI juga menunjukkan Presiden Soekarno atau Bung Karno ikut Salat Idul Adha di Lapangan Banteng pada 1950.





Dari foto, Bung Karno berdiri di mimbar yang sederhana terbuat dari kayu. Bung Karno berceramah dengan mengenakan pakaian yang khas, peci hitam dan baju khasnya.





Kala itu juga terdokumentasikan, Bung Karno ikut menyaksikan penyembelihan hewan kurban usai Salat Idul Adha di Lapangan Banteng.





Nah bagaimana menurutmu Sobat Hopers, suasana Salat Idul Adha di masa awal kemerdekaan itu?


Halaman:

Editor: Amal Nur Ngazis - Hops.ID

Tags

Terkini