Hops.ID – Menjadi viral sebuah video yang memperlihatkan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi yang menghadap Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Indonesia (PDI) Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.
Video yang direkam Puan Maharani tersebut memperlihatkan Megawati Soekarnoputri sedang berbicara dengan Jokowi.
Peristiwa tersebut terjadi di sekolah kader Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada Selasa, 21 Juni 2022.
Baca Juga: Kakek penebang tebu dibayar pakai uang mainan, Baim Wong langsung terbang ke Lampung cari kebenaran
Video yang jadi viral tersebut sebelumnya diunggah Puan Maharani di sosial media Instagramnya @puanmaharani.
Kemudian, beberapa netizen memberikan komentar pada video tersebut.
Banyak dari Netizen menyayangkan Jokowi yang notabene adalah seorang Presiden tetapi diperlakukan seperti anak buah Megawati.
Namun, Dokter Eva Sri Diana Chaniago, dokter spesialis paru dan juga sebagai aktivis memberikan komentar atas pertemuan Jokowi dengan Megawati.
Dokter Eva memuji sikap Jokowi yang tetap merendah kepada Megawati walaupun dia menjabat sebagai Presiden selama dua periode.

"Itulah hebatnya Pak Jokowi Gaya kull (Cool), santun manut layaknya petugas partai Tp fakta .. 2 periode jadi presiden lho," kata Dokter Eva pada akun sosial media Twitter-nya, @DrEvaChaniago.
Baca Juga: Kejadian UAS ditolak masuk Singapura terjadi lagi, kini dialami oleh aktivis KAMI
Dokter Eva memberikan sindiran bagi mereka yang menjabat sebagai Presiden.
Artikel Terkait
Apresiasi kinerja Jokowi, program pemerintah disebut berhasil antarkan anak muda Papua ke Amerika
Ruhut Sitompul sindir Amien Rais yang sebut Jokowi memiliki pikiran dangkal
Malu-malu, begini reaksi Megawati saat dibilang cantik Jokowi di Rakernas PDIP
Dulu bilang pemimpin kurang gizi, kini Ngabalin panggil Jokowi dengan sapaan Yang Mulia
Gegara terlihat keberatan pertemuannya dengan Megawati direkam Puan, Jokowi disebut mirip anak buah ketemu bos