Hops.ID - Setelah resmi tamat dengan menorehkan rating tinggi, drakor Reborn Rich masih menyita perhatian hingga kini.
Termasuk salah satu YouTuber asal Korea Selatan, Jang Hansol melalui kanal Korea Reomit yang membahas kesamaan drakor ini dengan perusahaan besar Korea Selatan, Samsung.
Reborn Rich bercerita tentang seorang cucu bungsu dari keluarga konglomerat, Jin Do Jun yang berhasil mendirikan perusahaannya sendiri tanpa campur tangan kakeknya.
Bahkan paman, bibi, serta para kakaknya merasa terancam dengan kemampuan tersebut.
Namun, jiwa Jin Do Jun sebenarnya merupakan milik Yoon Hyun Woo, seorang karyawan Soonyang yang setia dan terbunuh karena difitnah penggelapan dana.
Dalam tubuh Jin Do Jun, Hyun Woo merencanakan balas dendam kepada Soonyang Group dan mencari tahu siapa dalang di balik pembunuhnya.
Baca Juga: Khas resto Chinese, ini resep ayam panggang madu ala Devina Hermawan yang gurih dan juicy
Jang Hansol mengungkapkan bahwa persentase orang yang menonton drama ini mencapai 20 persen.
Reborn Rich menjadi satu-satunya drakor yang menembus angka 20 persen di tahun 2022. Bahkan beberapa episodenya berhasil memperoleh peringkat tinggi di situs streaming global di beberapa negara seperti Disney+ Hotstar, Netflix, dan Viu.
Dilansir Hops.ID dari kanal YouTube Korea Reomit pada 20 Januari 2023, Jang Hansol mengungkapkan kesamaan drakor Reborn Rich dengan kisah chaebol Samsung.
Baca Juga: Setelah 13 tahun, akhirnya film Tron Legacy akan dibintangi oleh Jared Leto
Logat Bicara
Pimpinan Soonyang Group, Jin Yang Cheol memiliki kemiripan logat bicara dengan Pimpinan Samsung Group, Lee Byung Cheol.
Artikel Terkait
Hampir bikin konten pesta Halloween di Itaewon, Jang Hansol Korea Reomit selamat dari tragedi
Jang Hansol Korea Reomit ungkap fakta baru dari tragedi Halloween Itaewon, ada 11 telepon hingga aksi heroik
7 Fakta menarik Jang Hansol Korea Reomit, YouTuber Korea Selatan yang besar di Malang
Mengejutkan! Lee Seung Gi tidak dibayar selama 18 tahun, Jang Hansol ungkap hubungan dengan Hook Entertainment
Sinopsis drakor Reborn Rich episode 14, retakan hubungan Song Joong Ki dan Shin Hyun Bin
Reborn Rich episode 15, Soonyang mulai terpuruk, nasib Song Joong Ki dipertanyakan